Lowongan Kerja Terbaru PT Kereta Api Pariwisata Tingkat SMA SMK D3 S1 Semua Jurusan


Kereta Api Pariwisata disingkat kawisata adalah salah satu anak usaha dari PT Kereta Api Indonesia (Persero) yang bergerak dibidang pariwisata berbasis kereta api. Perusahaan jasa transportasi ini menawarkan paket-paket wisata menggunakan kereta api sebagai transportasi utama didukung dengan angkutan lanjutan, serta layanan penunjangnya seperti ticketing domestik dan internasional. Dengan KA Wisata maka dimanjakan dengan berbagai tempat wisata yang menarik sesuai keinginan. Selain itu perusahaan juga siap mambantu menyiapkan berbahai dokumen yang dibutuhkan dalam perjalanan wisata seperti pembuatan atau perpanjangan paspor, proses visa dan lainnya.

Permintaan masyarakat akan adanya layanan KA Pariwisata terus meningkat tiap tahunnya. Saat ini, PT KA Pariwisata telah diakui sebagai salah satu pelopor pariwisata berbasis kereta api di Indonesia. Hal ini secara tidak langsung akan berpengaruh pada pengenalan berbagai tempat wisata di Indonesia yang selama ini masih belum dikenal masyarakat secara umum.

Saat ini KA Pariwisata membuka lowongan kerja terbaru dalam rangka mencari calon pegawai yang siap untuk bergabung sebagai pegawai perusahaan. Blog lowonganterpadu.com didirikan dengan maksud untuk memberikan kemudahan kepada para pencari kerja diseluruh Indonesia, update setiap hari.

Rekrutmen Lowongan Kerja BUMN PT Kereta Api Pariwisata 2020


Ticketing Office
Tugasnya:

  • Melakukan pelayanan atas penjualan tiket KAI
  • Memberikan informasi dan layanan kepada calon penumpang


Persyaratan:

  1. Warga Negara Indonesia
  2. Pria dan Wanita
  3. Pendidikan minimal SMA SMK sederajat (nilai rata-rata ujian minimal 6,00)
  4. Pendidikan D3 S1 dengan IPK minimal 2,75
  5. Usia tidak lebih dari 26 tahun
  6. Tinggi badan minimal 160 cm (Pria) dan 155 cm (Wanita)
  7. Sehat jasmani dan rohani
  8. Berwawasan luas
  9. Belum pernah menikah (single)
  10. Jujur dan disiplin
  11. Berjiwa melayani
  12. Mampu bekerja dibawah tekanan
  13. Ramah dan memiliki empati
  14. Siap bekerja dengan sistem shift
  15. Tidak bertato dan tidak bertindik
  16. Mampu mengoperasikan komputer minimal MS Office

Persyaratan Lamar:
  • Surat Lamaran diketik (lampirkan email dan no HP)
  • Curiculum Vitae
  • Fotocopy Ijazah terakhir
  • Fotocopy transip nilai/SKHUN
  • Surat keterangan sehat dari Dokter atau Rumah Sakit
  • Fotocopy KTP
  • Pas Foto terbaru ukuran 4x6 cm (1 lembar)
  • Foto terbaru ukuran 4R full body (1 lembar)

Jika anda tertarik dan memenuhi kualifikasi, segera daftarkan diri melalui "Alamat" dibawah ini.

PT KA Pariwisata
Jln Dharmahusada No 78 C Mojo, Gubeng, Surabaya, Jawa Timur
Pendaftaran paling lambat 19 Desember 2019 (sudah tutup)
  • Pelamar yang lolos seleksi administrasi akan diberitahu melalui email atau telepon resmi perusahaan
  • Seluruh tahapan seleksi ini tidak dipungut biaya.

Dapatkan info lowongan kerja melalui WhatsApp atau Instagram Resmi.