Lowongan Kerja Satgas Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Terbaru 2022

Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional disingkat BKKBN adalah Lembaga Pemerintah Nonkementerian yang berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Presiden melalui Menteri Kesehatan. BKKBN mempunyai tugas melaksanakan tugas pemerintahan di bidang pengendalian penduduk dan penyelenggaraan keluarga berencana. BKKBN tentu mempunyai tugas dan wewenang yang dilakukan untuk mewujudkan program pemerintah dalam pengendalian penduduk. Dengan begitu, program dapat terstruktur dan terealisasikan dengan baik.  


Fungsi BKKBN diperkuat dengan adanya Peraturan Presiden Nomor 3 Tahun 2013 tentang Perubahan Ketujuh Atas Keputusan Presiden Nomor 103 Tahun 2001 tentang Kedudukan, Tugas, Fungsi, Kewenangan, Susunan Organisasi dan Tata Kerja Lembaga Pemerintah Non Kementerian; Peraturan Kepala BKKBN Nomor 82/PER/B5/2011 tentang Organisasi dan Tata Kerja BKKBN Provinsi dan Peraturan Kepala BKKBN Nomor 92/PER/B5/2011 tentang Organisasi Tata Kerja Balai Pendidikan dan Pelatihan Kependudukan dan Keluarga Berencana. 


Saat ini BKKBN sedang membuka lowongan kerja terbaru dalam rangka mencari calon pegawai yang siap untuk bergabung sebagai pegawai BKKBN. Blog lowonganterpadu.com didirikan dengan maksud untuk memberikan kemudahan kepada para pencari kerja diseluruh Indonesia, update setiap hari. 


Rekrutmen Lowongan Kerja Pendaftaran Calon Pegawai Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Jawa Barat Tahun 2022


1. Technical Assistant 

Persyaratan:

  • Sehat jasmani dan rohani;
  • Memiliki rekam jejak, integritas dan moralitas yang baik;
  • Berpendidikan minimal S1 dengan jurusan Studi Pembangunan/ Kebijakan Publik/Kesehatan Masyarakat/Gizi/Kesehatan Keluarga/Sosiologi/Pembangunan Sosial/Pendidikan dan kesejahteraan Masyarakat atau bidang lain yang relevan;
  • Mempunyai pengalaman kerja di bidang terkait minimum 3 tahun;
  • Mempunyai pengetahuan yang baik tentang kesehatan dan gizi serta pemberdayaan masyarakat, dengan minat yang kuat pada kesehatan dan gizi ibu, remaja dan anak, terutama stunting;
  • Pernah memimpin tim atau berpengalaman dalam pengembangan program pemberdayaan masyarakat/kesehatan atau sejenisnya;
  • Mempunyai kemampuan untuk membangun kapasitas dan kolaborasi antara pemerintah, K/L, LSM, sector swasta dan mitra program lainnya;
  • Dapat berkomunikasi yang baik dengan berbagai pemangku kepentingan, baik dari kalangan pemerintah dan masyarakat sipil;
  • Memiliki kemampuan yang sangat baik dalam menganalisa masalah, mencari solusi dan merealisasikannya;
  • Bersedia bekerja penuh waktu di OPDKB Kabupaten/Kota.


2. Program Manager Bidang Program dan Kegiatan

Persyaratan:

  • Sehat jasmani dan rohani;
  • Memiliki rekam jejak, integritas dan moralitas yang baik;
  • Berpendidikan minimal S2 diutamakan jurusan Studi Pembangunan/Kebijakan Publik/Kesehatan Masyarakat/ Kedokteran / Gizi / Kesehatan Keluarga/Sosiologi/Pembangunan Sosial/Kesejahteraan Masyarakat/Manajemen;
  • Berpengalaman kerja di bidang terkait dan atau berpengalaman dalam memberikan layanan konsultasi teknis termasuk pengalaman praktis dalam menangani desain dan implementasi kelembagaan minimal 3 tahun;
  • Pengalaman komunikasi dan koordinasi internal dan eksternal yang efektif, lebih disukai dengan berbagai Lembaga pemerintah, mitra pembangunan;
  • Memiliki kemampuan yang sangat baik dalam menganalisa masalah, mencari solusi dan merealisasikannya;
  • Bersedia bekerja penuh waktu di Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Barat.


3. Program Manager Bidang Data, Pemantauan dan Evaluasi

  • Persyaratan:
  • Sehat jasmani dan rohani;
  • Memiliki rekam jejak, integritas dan moralitas yang baik;
  • Berpendidikan minimal S2 diutamakan jurusan Studi Pembangunan/Kebijakan Publik/Kesehatan Masyarakat/Sosiologi/Pembangunan Sosial dan Kesejahteraan Masyarakat/Data Scientist/ Jurnalistik;
  • Berpengalaman kerja di bidang terkait dan/atau berpengalaman dalam memberikan layanan konsultasi teknis, termasuk pengalaman dalam menangani masalah data, pemantauan dan evaluasi minimal 3 tahun;
  • Pengalaman komunikasi dan koordinasi internal dan eksternal yang efektif, lebih disukai dengan berbagai Lembaga pemerintah atau mitra pembangunan;
  • Pengalaman dalam memantau system dalam pemerintahan, mengumpulkan data, analisis data dan perangkat lunak dan teknologi interpretasi data;
  • Memiliki kemampuan yang sangat baik dalam menganalisa masalah, mencari solusi dan merealisasikannya.
  • Bersedia bekerja penuh waktu di Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Barat. 


Penempatan:

  • Kab. Bandung  
  • Kab. Bandung Barat  
  • Kab. Bekasi  
  • Kab. Bogor 
  • Kab. Ciamis  
  • Kab. Cianjur 
  • Kab. Cirebon
  • Kab. Garut 
  • Kab. Indramayu  
  • Kab. Karawang  
  • Kab. Kuningan  
  • Kab. Majalengka  
  • Kab. Pangandaran  
  • Kab. Purwakarta  
  • Kab. Subang  
  • Kab. Sukabumi  
  • Kab. Sumedang  
  • Kab. Tasikmalaya  
  • Kota Bandung 
  • Kota Banjar
  • Kota Bekasi  
  • Kota Bogor  
  • Kota Cimahi  
  • Kota Cirebon 
  • Kota Depok  
  • Kota Sukabumi  
  • Kota Tasikmalaya  


Jika anda tertarik dan memenuhi kualifikasi, segera daftarkan diri melalui "Apply" dibawah ini.

Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional Jawa Barat
Lampiran panduan daftar Apply here 

Lain-Lain:

  • Pendaftaran paling lambat tanggal 15 Maret 2022
  • Sumber informasi instagram@bkkbnjawabarat
  • Peserta hanya dapat mendaftar untuk 1 (satu) wilayah Kabupaten/Kota;
  • Segala informasi dan pengumuman akan disampaikan melalui website dan medsos resmi Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Barat
  • Keputusan panitia seleksi bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat.
  • Seluruh tahapan seleksi ini tidak dipungut biaya.


Dapatkan info lowongan kerja melalui WhatsApp atau Instagram Resmi.