Lowongan Kerja Perkebunan Nusantara Group (LPP Agro) Bulan April 2023

Perkebunan Nusantara Group adalah gabungan dari PTPN III (Persero) sebagai Induk Holding Badan Usaha Milik Negara Perkebunan dan PTPN I, II, IV, s.d. XIV sebagai anak perusahaan merupakan grup yang bergerak di bidang pengelolaan, pengolahan, dan pemasaran hasil perkebunan. Secara grup bisnis komoditas utama yang dikelola, diantaranya terdiri dari komoditas kelapa sawit, karet, tebu, teh, kopi, dan kakao dengan luas areal total yang dikelola dalam grup mencapai 1.1 juta hektar dan sumber daya manusia sebanyak 107.000 karyawan..


LPP adalah Pusat Pengembangan SDM dan Manajemen Agribisnis dan merupakan permulaan yang baik untuk memajukan SDM di bidang perkebunan. BUMN Indonesia menghadapi sejumlah tantangan baik yang datangnya dari pihak eksternal dan internal agar BUMN bisa berdaya saing maka dibutuhkan SDM yang berkualitas dan ia berharap LPP Agro Nusantara ini menjadi wadah yang pas untuk menciptakan SDM baru yang mumpuni.


Saat ini PTPN Group LPP Agro Nusantara sedang membuka lowongan kerja terbaru dalam rangka mencari calon pegawai yang siap untuk bergabung sebagai karyawan perusahaan. Blog lowonganterpadu.com didirikan dengan maksud untuk memberikan kemudahan kepada para pencari kerja diseluruh Indonesia, update setiap hari. 


Rekrutmen Lowongan Kerja Pendaftaran Calon Karyawan PT LPP Agro Nusantara (PTPN Group) Tahun 2023


1. Auditor Yunior (PKWT)* 

Kualifikasi: 

  • Pendidikan S1 jurusan Akuntansi 
  • Minimal IPK 3,00 dari skala 4,00 
  • Maksimal 28 tahun 
  • Bersedia ditempatkan pada Kantor Pusat LPP Agro Nusantara (Yogyakarta) dan melakukan perjalanan dinas ke luar kota/Pulau 
  • Memiliki pengalaman kerja sebagai auditor (KAP/BPKP/Internal Auditor) merupakan nilai tambah 
  • Memiliki sertifikasi auditor merupakan nilai tambah 
  • Mampu bekerja secara efektif di bawah tekanan dan memenuhi tujuan dan sasaran yang ditetapkan dalam tenggat waktu yang ditentukan, dengan tetap menjaga kualitas setiap saat. 


2. Admin Pengembangan Sistem SDM (PKWT)* 

Kualifikasi: 

  • Pendidikan S1 Manajemen/Psikologi 
  • IPK minimal 3,00 
  • Berumur maksimal 27 tahun; 
  • Mampu berkomunikasi dengan baik 
  • Diutamakan memahami sistem SDM 
  • Menguasai MS Word, Excel, Powerpoint 


3. Admin Transformasi (PKWT)* 

Kualifikasi: 

  • Pendidikan minimal D3/D4 Penilaian Asset 
  • IPK minimal 3,00 
  • Usia maksimal 27 tahun 
  • Familiar dengan Feasibility Study dan Highest and Best Use 
  • Berpengalaman di bidang penilaian dan/atau pemasaran asset 


4. Admin Akuntansi Dan Pajak 

Kualifikasi: 

  • Pendidikan minimal D3 lulusan Pajak atau Akuntansi 
  • IPK minimal 3,00 
  • Memahami aspek perpajakan 
  • Teliti dan tahan terhadap tekanan 
  • Memiliki Brevet A dan B 
  • Menguasai Ms.Word, Excel dan Powerpoint 
  • Maksimal usia 27 tahun 


Jika anda tertarik dan memenuhi kualifikasi, segera daftarkan diri melalui "Apply" dibawah ini.

PT LPP Agro Nusantara(Anak usaha dari Perkebunan Nusantara)
Daftar online Apply here 

Lain-lain:

  • Pendaftaran paling lambat tanggal 10 April 2023 
  • PT LPP Agro Nusantara (PTPN Group) tidak pernah bekerjasama dengan biro perjalanan/agen travel apapun dalam proses rekrutmen
  • Mari bergabung dan mulai belajar, bertumbuh dan berkontribusi untuk negeri!
  • Sumber informasi: instagram @lpplearning; CP: 0811-2837-735; Penempatan kerja di Yogyakarta
  • Only Shortlisted candidate be called for further notice
  • Seluruh tahapan seleksi ini tidak dipungut biaya.


Dapatkan info lowongan kerja melalui WhatsApp atau Instagram Resmi.